Bandar LampungLampungTulang Bawang Barat

Bersepeda dan Menanam Pohon, Peringatan Hari Bersepeda Sedunia dan Hari Lingkungan Hidup Sedunia

31

TintaInformasi.com, Tulang Bawang Barat – Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia dilakukan bersamaan dengan Hari Bersepeda Sedunia.

Hari Bersepeda Sedunia sendiri jatuh pada 3 Juni, dan Hari Lingkungan Hidup Sedunia pada 5 Juni.

Scroll Untuk Baca Artikel
ADVERTISEMENT

Sepeda dianggap sebagai alat transportasi yang ramah lingkungan, maka ada seruan untuk memperingatinya bersama, dengan tema “Aksi Sejuta Sepeda Satu Indonesia”.

Ratusan peserta berasal dari berbagai komunitas di Daerah Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) mengikuti Aksi Sejuta Sepeda Satu Indonesia yang diselenggarakan Dinas Lingkungan Hidup bekerja sama dengan beberapa club pesepeda kabupaten setempat, di Kawasan Uluan Nughik, Minggu (5/6/2022).

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Tubaba Firmansyah, menyebutkan Hari Bersepeda Sedunia diperingati di tanggal 3 Juni lalu, namun dengan kesepakatan dengan dari club-club sepeda bahwa gerakan bersepeda ini dapat diperingati berbarengan dengan Hari Lingkungan Hidup dengan moto ”Sejuta Sepeda, Satu Indonesia”.

“Khusus di Kabupaten Tubaba, karena berbarengan dengan Hari Lingkungan Hidup Sedunia kita sertakan dengan rangkaian menanam pohon guna penghijauan. Sementara untuk bibit pohon yang ditanam adalah jenis trembesi dengan jumlah yang ditanam sekitar 300 bibit pohon.” kata kepala DLH Tubaba.

Selain itu, Kepala DLH Kabupaten Tubaba mengatakan bahwa pihaknya telah membuat 2 rangkaian  kegiatan guna memperingati hari lingkungan hidup sedunia, yaitu workshop penanganan sampah plastik secara online pada jumat lalu.

“Kami sebelumnya telah melakukan kegiatan workshop penanganan sampah plastik secara online dan diikuti oleh 145 partisipan di seluruh Indonesia,”ujarnya.

Dia menjelaskan bahwa, partisipan yang hadir mengikuti kegiatan workshop itu sementara masih dari Indonesia, walaupun pihaknya sempat mengharapkan dari beberapa negara tetangga bisa mengikuti.

“Dengan cukup banyaknya partisipan yang hadir mengikuti kegiatan itu, kami terkejut dengan ekspektasi yang begitu besar terhadap pengelolaan sampah plastik,” ucapnya

Dengan telah diselenggarkannya rangkaian kegiatan tersebut, Kepala DLH Kabupaten Tubaba mengatakan bahwa pihaknya tetap meneruskan program dari bupati sebelumnya, yaitu Sederhana, Setara, dan Lestari.

“Untuk Dinas Lingkungan Hidup, kami fokuskan dikelestarian,” pungkasnnya.(Gusmantoni).

Exit mobile version