TINTAINFORMASI.COM, LAMPUNG SELATAN – Pemerintahan Desa Ruguk Kecamatan Ketapang Kabupaten Lampung selatan menyalurkan bantuan langsung tunai (BLT) Dana desa (DD) (kemiskinan ekstrem) Tahun anggaran 2023.kepada keluarga penerima manfaat ( KPM) sebanyak 44 KPM.
Kegiatan penyerahan di pusatkan di balai Desa Ruguk, kamis (19 /10/2023).pukul 08.00.wib
Turut hadir dalam kegiatan yaitu kasi pemerintahan kec Ketapang, Suwardi Wijaya mewakili camat ketapang, staff pemerintahan desiana, pendamping desa Ahmad Effendi, prima Lusia , ketua BPD Mukhlis, para kepala dusun dan seluruh perangkat desa .
Adapun Saipul SE selaku Kepala Desa Ruguk mengatakan bahwa hari ini kami salurkan bantuan langsung tunai peranggaran dari dana desa tahun 2023 sebanyak 44 KPM , sebesar Rp 900.000 per KPM yang terhitung bulan Oktober, November, Desember 2023. Semoga warga yang berhak menerimanya dapat memanfaatkan bantuan yang telah kami berikan .” Kata kades.
Juga Mahfudin ( 63) salah satu warga penerima asal dusun Tasik. saat dikonfirmasi awak media dengan didampingi anaknya mengungkapkan, saya sangat berterima kasih kepada pemerintah atas bantuannya ,akan saya manfaatkan untuk kebutuhan keluarga saya dan sekarang ini saya dalam keadaan sakit juga akan saya gunakan untuk berobat.” Ungkap Mahfudin.(RS)