Tintainformasi.com, Lampung Tengah— Semarakkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke 79 tahun, Kampung Surabaya kecamatan Padang Ratu, Lampung Tengah, ikuti Pawai Akbar di kampung Surabaya, Senin (19/8/2024).
Dalam momen HUT RI ke 79 ini bertemakan “Nusantara Baru Indonesia Maju” di Kampung Surabaya, selain di ikuti masyarakat kampung Surabaya, juga diikuti berbagai tokoh agama, tokoh adat, pamong desa, perangkat desa, serta anak-anak sekolah SD, SMP dan SMA.
Dengan berbagai corak atribut profesi seperti petani, tentara, perawat dan lain sebagainya, juga disertai dengan penggunaan pakaian hias/adat.
Kepala Kampung Surabaya , bapak Yusup, menjelaskan, semangat warga kampung Surabaya dalam mengikuti pawai, hal itu terlihat jelas saat warga berkumpul dan berbaris.
“Bahkan, ada masyarakat yang pagi-pagi sekali sudah bangun dan menyiapkan diri untuk untuk pawai,”ucapnya.
Kendati dengan antusias masyarakat yang ikut pawai, sambung Kepala kampung Surabaya itu, tidak terlepas dari peran semua pihak yang terus mengawasi dan menjaga selama prosesi pawai berlangsung.
“Alhamdulillah, respon masyarakat luar biasa, kami (Kepala kampung, red) mengucapkan terima kasih dan partisipasi masyarakat yang telah mau mengikuti pawai hari kemerdekaan ini,”pungkas bapak Yusup.
Acara di lanjutkan dengan pembagian hadiah bagi dusun yang mengikuti lomba antar dusun, hadiah di bagikan langsung oleh kepala kampung Surabaya bapak Yusup di lapangan kampung Surabaya. (Edy.s)