Lampung Tengah

Polsek Seputih Mataram Gelar Binluh Untuk Cegah Perundungan di Sekolah-Sekolah

249
×

Polsek Seputih Mataram Gelar Binluh Untuk Cegah Perundungan di Sekolah-Sekolah

Sebarkan artikel ini

Tintainformasi.com, Lampung Tengah— Jajaran Polsek Seputih Mataram, Polres Lampung Tengah, Polda Lampung melaksanakan pembinaan dan penyuluhan (Binluh) ke sekolah sekolah yang ada diwilkum Mapolsek setempat, salah satunya SMPN 2 Seputih Mataram untuk mengatasi serta mencegah perundungan di kalangan pelajar. Sabtu (7/9/24) pagi

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Seputih Mataram, Iptu Sunarto, S.H mewakili Kapolres Lampung Tengah AKBP Andik Purnomo Sigit, S.H., S.I.K., M.M.

Scroll Untuk Baca Artikel
Tour Travel
ADVERTISEMENT

Kapolsek mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan sebagai bagian dari upaya Kepolisian untuk mengedukasi para siswa/i mengenai bahaya perundungan dan pentingnya menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan sehat.

Dalam arahannya, Iptu Sunarto menjelaskan berbagai bentuk perundungan, baik verbal maupun fisik.

Ia menekankan bahwa perundungan tidak hanya mengganggu emosional dan mental korban, tetapi juga dapat mengganggu proses pembelajaran serta menciptakan ketidaknyamanan di lingkungan sekolah.

“Perundungan adalah masalah serius yang memerlukan perhatian dari semua pihak,” ujarnya.

“Sehingga, diperlukan kerjasama antara pihak Kepolisian, sekolah, dan keluarga untuk menciptakan lingkungan sekolah yang bebas dari perundungan,” imbuhnya.

Dengan langkah ini, Kapolsek berharap dapat memberikan kontribusi positif terhadap upaya pencegahan perundungan dan membangun lingkungan pendidikan yang lebih sehat dan aman bagi seluruh siswa di wilayah Seputih Mataram.

(Team Liputan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *