Jambi

Bulan Suci Ramadhan 2025, Direktur Bank Sampah Mandiri Berbagi Paket Sembako kepada Nasabah Dan Warga Sekitar

134
×

Bulan Suci Ramadhan 2025, Direktur Bank Sampah Mandiri Berbagi Paket Sembako kepada Nasabah Dan Warga Sekitar

Sebarkan artikel ini

TintaInformasi.com-

Tanjab Barat

Bulan suci Ramadhan 1446 H bulan penuh berkah, tahun ini Bank Sampah Mandiri Mengusung Tema Ayo Memilah sampah menabung Emas kembali berbagi sembako kepada nasabah yang aktif menabung sampah dan masyarakat sekitar.

Acara penyerahan paket sembako diserahkan secara langsung oleh Direktur Bank Sampah mandiri Bronin Juli Hardimon dan Bendahara Bank Sampah Mandiri Husnawati di sekretariat Bank Sampah Mandiri terletak di Jalan Gatot Subroto RT.011, Kelurahan Tungkal 2, Kecamatan Tungkal Ilir, Kabupaten Tanjung Jabung Barat.Rabu (12/03/2025).

Kegiatan ini terlaksana berkah keuntungan dari hasil penjualan sampah yang sudah dipilah dari Ramadhan tahun lalu sampai Ramadhan tahun ini.

Pemberian sembako ini kita berikan sebagai apresiasi kepada anggota Bank Sampah Mandiri yang aktif menyetorkan sampah setiap minggunya dan motivasi bagi anggota yang lain agar kedepannya lebih giat lagi.”ungkap Direktur Bank Sampah Mandiri Bronin Juli Hardimon Kepada Awak Media TintaInformasi.com.

Bank Sampah Mandiri pada bulan Desember 2024 Sudan di bawah binaan PT. Pegadaian area Jambi dan dibawah koordinator Bank Sampah Induk ” Dream ” Jambi.

Bank sampah mandiri ke depannya berharap agar tingkat kesadaran masyarakat dapat memilah sampah dari rumah tangga dan di setorkan ke Bank sampah Mandiri untuk di jadikan Tabungan Emas di PT. Pegadaian unit Kuala Tungkal,”Tambahnya.

Dengan tema “Ayo memilah sampah menabung Emas”diharapkan kegiatan ini dapat menunjukkan betapa berharganya sampah kalau dipilah dengan benar dan meningkatkan kolaborasi demi terciptanya lingkungan sehat dan bersih. (Nagio)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content protected !!