LampungTanggamus

Rawannya Kecelakaan, Kakon Kutadalom Inisiasi Penambalan Lubang di Jalinbar

68
×

Rawannya Kecelakaan, Kakon Kutadalom Inisiasi Penambalan Lubang di Jalinbar

Sebarkan artikel ini

Tintainformasi.com

Tanggamus

Kepala Pekon (Kakon) Kutadalom, Kecamatan Gisting, Tri Eka Saputra, menginisiasi penambalan lubang di Jalur Utama, Jalan Lintas Barat (Jalinbar) yang menghubungkan Pekon Kutadalom menuju Kabupaten Tanggamus dan menuju Ibukota Bandar Lampung.

Kondisi jalan utama yang parah diduga akibat cuaca ekstrem dan tidak jelasnya anggaran perawatan dari dinas terkait, sehingga sangat menarik perhatian publik.

Dalam keadaan tersebut, Kakon Tri Eka menginisiasi warga dan jajaran aparatur pekonnya untuk melakukan Penambalan jalan yang berlubang.

Penambalan itu difokuskan pada titik-titik lubang yang sebelumnya dikeluhkan oleh warga sekitar, terutama bagi pengendara roda dua yang kerap tergelincir akibat banyaknya lubang menganga di sepanjang Jalinbar tersebut.

“Kami mengutamakan keselamatan warga dan pengguna jalan. Dengan kegiatan ini, kami berharap dapat mengurangi risiko kecelakaan dan memberikan kenyamanan bagi masyarakat,” kata Tri Eka Saputra dalam keterangannya pada Kamis,13 Maret 2025.

Dalam kegiatan itu, tampak hadir dan turut berjibaku anggota DPRD Provinsi Lampung Heni Susilo. Dikatakannya, bagi pengguna jalan, agar lebih berhati-hati dan mengutamakan keselamatan, terutama menjelang arus mudik Lebaran 1446 Hijriah atau 2025 Masehi, di mana, lalu lintas diperkirakan akan meningkat dengan tajam.

Lebih lanjut, Heni juga meminta kepada Pemerintah terkait untuk melakukan perbaikan jalan secara permanen, guna memastikan kelayakan infrastruktur bagi masyarakat dalam jangka panjang.

Diketahui, kegiatan itu mendapatkan apresiasi dari warga setempat. Mereka menilai, langkah tersebut sangat bermanfaat bagi kelancaran aktifitas sehari-hari mereka, sekaligus menjadi bukti nyata kepedulian pemerintah pekon terhadap kondisi infrastruktur yang berdampak pada sektor ekonomi, pendidikan dan lain sebagainya.

(Hadi Hariyanto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content protected !!