Bandar Lampung

Forum Mbay Bakas Negeri Besar Adakan Halalbihalal

121
×

Forum Mbay Bakas Negeri Besar Adakan Halalbihalal

Sebarkan artikel ini

Tintainformasi.com, Bandar Lampung —Ratusan orang yang berasal dari Marga Buay Pemuka Bangsa Raja Negeri Besar, Way Kanan, Provinsi Lampung di Bandar Lampung dan sekitarnya nampak hadir dan memadati Gedung Atlet Pemuda dan Pelajar di ByPass Bandar Lampung, Sabtu 26/04/2025.

Saat ditanya langsung ternyata sedang ada acara halalbihalal yang diselenggarakan oleh Forum Silaturahmi Marga Buay Pemuka Bangsa Raja Negeri Besar, Way Kanan, Provinsi Lampung di Bandar Lampung dan sekitarnya (Forum Mbay Bakas).

Scroll Untuk Baca Artikel
ADVERTISEMENT

Dikonfirmasi langsung di lokasi acara, Gindha Ansori Wayka, SH.MH selaku Ketua Panitia Pelaksana kegiatan mendampingi Ketua Umum Forum Mbay Bakas Drs. Lukman, MM membenarkan kegiatan tersebut.

“Hari ini kita sedang melaksanakan halalbihalal 1466 H/2025 M karena masih dalam bulan Syawal dengan mengundang Anak Keturunan Marga Buay Pemuka Bangsa Raja Negeri Besar, Way Kanan, Provinsi Lampung di Bandar Lampung dan sekitarnya”, Ujar Pengacara kelahiran Negeri Besar ini.

Ditanya apa yang diharapkan dari kegiatan ini, Gindha menjelaskan bahwa ada upaya untuk merajut kebersamaan membangun daerah yang harmonis dan sejahtera.

” Tentunya dengan adanya silaturahmi ini, akan tercipta suatu gagasan yang mumpuni dan bermanfaat untuk masyarakat khususnya Negeri Besar dimana pun berada”, harap Gindha

Gindha menambahkan bahwa di dalam rangkaian halalbihalal ini, ada pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an, Ceramah Agama, Pisaan (Sastra Lampung), gitar tunggal Lampung hingga hiburan orgen Tunggal.

“Rangkaian acaranya cukup panjang termasuk hiburan tampilan adat seni budaya pisaan oleh Thoybah Gustami dan gitar tunggal yang dimeriahkan Yusuf Cak Culai mewakili Pepadun dan Kiyai Daul mewakili unsur saibatin”, tambah Gindha

Menurut Drs.Lukman, MM selaku Ketua Forum Mbay Bakas, Forum Mbay Bakas adalah organisasi berbentuk forum silaturahmi dengan berbasis sistem kekeluargaan dan kekerabatan di tengah Anak Keturunan Marga Buay Pemuka Bangsa Raja, Negeri Besar, Way Kanan, Provinsi Lampung khususnya yang berdomisili di Bandar Lampung dan Sekitarnya.

“Forum Mbay Bakas merupakan wadah refresentatif untuk bersilaturahmi dari masyarakat Marga Buay Pemuka Bangsa Raja, Negeri Besar, Way Kanan, Provinsi Lampung khususnya yang berdomisili di Bandar Lampung dan Sekitarnya’, Jelas Kadisdukcapil Pemprov Lampung ini.

Nampak hadir dalam acara Mbay Bakas tersebut, Dra. Maryamah, MM mewakili Walikota Bandar Lampung (Kadis Perlindungan Perempuan dan Anak Kota Bandar Lampung), Deni Ribowo, SE (Anggota DPRD Lampung Dapil Way Kanan-Lampung Utara), Erwan Bustami,SH.MH (Ketua KPU Lampung), dr. Zam Zanariah Ibrahim, Sp.S (Dokter Spesialis Saraf), Sidik Effendi,SH.MH (Wakil Ketua 1 DPRD Kota Bandar Lamoung), Erwansyah, SH ( Anggota DPRD Kota Bandar Lampung), Usman Karim,S.Pd, MM (Ketua MPAL Negeri Besar) dan Dewan Penasehat Mbay Bakas serta masih banyak tamu undangan lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content protected !!