LampungTanggamus

Gelar Tabligh Akbar, Bupati Tanggamus Sebut Budaya Jalan LurusTerinspirasi Dari Al-fatihah Ayat 6

71
×

Gelar Tabligh Akbar, Bupati Tanggamus Sebut Budaya Jalan LurusTerinspirasi Dari Al-fatihah Ayat 6

Sebarkan artikel ini

Tintainformasi.com, Tanggamus — Bupati Tanggamus Moh. Saleh Asnawi dalam pidatonya di Islamic Center, pada gelaran Tabligh Akbar dan Halal Bihalal bersama masyarakat Tanggamus, meminta kepada Seluruh jajaran dan masyarakat untuk menerapkan budaya kerja Tanggamus. Sabtu, (26/4).

Mengawali sambutannya, dihadapan belasan ribu warga Tanggamus, dalam kegiatan tersebut Bupati mengucapkan, Minal Aidin Walfaidzin, Mohon Maaf Lahir dan Batin.

Scroll Untuk Baca Artikel
ADVERTISEMENT

Dikatakan Bupati, 98% penduduk Tanggamus memeluk agama islam, maka Pemerintah Kabupaten Tanggamus terus berusaha menjalankan program-Program yang bersifat kerohanian dengan nuansa islam. “Kita semua sudah mulai menerapkan budaya kerja Tanggamus, Jalan Lurus,” katanya.

Menurutnya, hal tersebut terinspirasi dari surat Al-Fatihah ayat 6, ihdinash shirâthal mustaqîm, berarti tunjukkanlah kami jalan yang lurus. ” Maka, saya selaku Bupati Tanggamus meminta kepada seluruh jajaran dan masyarakat untuk menerapkannya,” pintanya.

Diakhir sambutannya, Bupati juga menyampaikan Apresiasi dan terimakasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dan mensukseskan gelaran Tabligh Akbar dan Halal Bihalal bersama masyarakat Tanggamus.

Tampak hadir dalam kegiatan Ustadz Abdul Somat (UAS), Wakil Gubernur Lampung Jihan Nurlela, Wakil Bupati Tanggamus Agus Suranto, Ketua Komisi V DPRD Provinsi Lampung, Pimpinan dan Anggota DPRD Tanggamus, Forkopimda Tanggamus dan Sekretaris Daerah Tanggamus, Para Staf Ahli Bupati, Para Asisten Sekretaris Daerah Tanggamus,

Kemudian, Para Kepala OPD, Camat, Lurah dan Kepala Pekon Se-Kabupaten Tanggamus, Ketua TP PKK, Ketua Dharmawanita Persatuan, Para Ketua Organisasi Wanita beserta jajaran Se-Kabupaten Tanggamus, Para Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Pemuda, Unsur Ormas dan Insan Pers, TNI dan Polri.

(Hadi Hariyanto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content protected !!