Kota MetroLampung

Teater Kejora Hibur Rakyat Metro di SMSI FAIR 2025, Tampilkan Kisah Dokter Cinta

67
×

Teater Kejora Hibur Rakyat Metro di SMSI FAIR 2025, Tampilkan Kisah Dokter Cinta

Sebarkan artikel ini
[SPACE IKLAN]

Kota Metro, Tintainformasi com — Di tengah semaraknya SMSI Fair 2025 yang digelar di Samber Park Kota Metro, satu pertunjukan berhasil mencuri perhatian dan meninggalkan kesan mendalam bagi para pengunjung. 

Adalah Teater Kejora, grup teater pelajar dari SMA Negeri 4 Kota Metro yang tampil memukau dengan lakon bertema Dokter Cinta, sebuah kisah ringan namun sarat makna yang mengajak penonton merenungi makna cinta dalam berbagai bentuknya.

Scroll Untuk Baca Artikel
[SPACE IKLAN]
ADVERTISEMENT

Di bawah bimbingan guru teater mereka yang penuh dedikasi, Titin Suarni, Teater Kejora berhasil menghidupkan panggung dan membuat ratusan pasang mata terpaku menyaksikan aksi panggung para siswa yang penuh totalitas dan penghayatan.

Dokter Cinta mengisahkan seorang dokter unik yang memiliki misi mulia yaitu menyembuhkan hati yang luka karena cinta. Bukan cinta ala drama dewasa yang rumit, melainkan cinta dalam konteks kehidupan remaja dengan cinta yang tumbuh dari persahabatan, kasih sayang yang tak terbalas, hingga cinta yang bertepuk sebelah tangan.

Syakira, sang pemeran utama, tampil gemilang sebagai Dokter Cinta yang bijaksana namun juga kocak. Ia menangani tiga pasien yang datang dengan luka cinta yang berbeda-beda. Davina, Kayla dan Azizah masing-masing membawa karakter pasien dengan konflik batin yang sangat relate dengan dunia pelajar, dari cinta platonis, kecemburuan antar teman, hingga patah hati karena pengkhianatan.

Di sela-sela cerita, hadir pula karakter-karakter pendukung yang memperkuat suasana yaitu Happy sebagai suster yang ceria namun kritis, serta Adip sebagai satpam yang selalu siap siaga menjaga ketertiban ruang praktek cinta itu. Kehadiran mereka membawa nuansa segar dan jenaka, membuat gelak tawa penonton pecah berkali-kali.

Kepala SMA Negeri 4 Kota Metro, Ni Made Noviani menyampaikan kebanggaannya atas penampilan Teater Kejora. 

“Kami selalu percaya bahwa pendidikan tidak hanya soal akademik, tapi juga membangun karakter dan rasa percaya diri. Teater Kejora adalah bukti nyata bagaimana anak-anak kita bisa mengekspresikan diri, menyampaikan pesan moral, sekaligus menghibur masyarakat,” kata dia saat menyaksikan pelajarnya tampil di panggung SMSI FAIR 2025, Jum’at (18/04/2025).

Pertunjukan ini bukan hanya jadi hiburan di tengah hiruk-pikuk SMSI Fair, tapi juga menjadi ruang kontemplatif bagi remaja dan orang tua yang menyaksikan. Bahwa cinta bukan hanya soal romansa, tapi tentang keberanian untuk jujur, menerima, dan menyembuhkan diri sendiri.

Tak sedikit penonton yang mengaku terharu dengan pesan yang disampaikan. Dengan kesederhanaan panggung dan kostum, namun didukung oleh penjiwaan peran yang kuat dan naskah yang cerdas, Teater Kejora berhasil membuktikan bahwa karya seni bisa lahir dari semangat dan kekompakan para pelajar.

“Tadi saya nonton bareng anak saya. Kami tertawa, tapi juga jadi ngobrol banyak setelah itu. Rasanya kayak diingatkan lagi tentang pentingnya komunikasi di rumah,” ujar Ibu Lestari, salah satu pengunjung.

SMSI FAIR 2025 menjadi lebih berwarna dengan hadirnya Teater Kejora. Mereka bukan hanya tampil, tapi menyentuh hati. Dan dari panggung kecil itulah, cahaya Kejora semakin bersinar, memberi inspirasi bagi generasi muda Kota Metro dan sekitarnya. (Rilis)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

[SPACE IKLAN]
error: Content protected !!