TintaInformasi.com, Lampung Utara,– Badan Usaha Milik Desa dan Masyarakat (BUMDESMA) Kecamatan Sungkai Jaya, Kabupaten Lampung Utara, menggelar Musyawarah Antar Desa (MAD) Akhir Tahun 2025 di Aula Kecamatan Sungkai Jaya, Selasa (23/12/2025).
Acara ini dihadiri oleh Camat Sungkai Jaya, tenaga ahli pendamping kabupaten, ketua BUMDESMA, kepala desa se-Kecamatan Sungkai Jaya, serta unsur masyarakat.
Dalam sambutannya, Camat Sungkai Jaya, Hamami F. Mega, menyampaikan harapannya agar pengelolaan BUMDESMA semakin maju dan mampu mendorong perekonomian masyarakat setempat. “Kami berharap BUMDESMA dapat menjadi motor penggerak ekonomi desa melalui pengelolaan aset yang optimal,” ujarnya.
Sementara itu, Direktur BUMDESMA Jaya Sejahtera Abadi Unit Pegadaian Tadullah menyatakan bahwa pihaknya telah mengelola berbagai kegiatan usaha bersama. “Kami fokus pada pengelolaan aset kolektif untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” tambahnya.
Diketahui BUMDESMA merupakan badan usaha gabungan yang dibentuk dari beberapa desa untuk mengelola aset dan sumber daya secara kolektif. Badan ini bertujuan meningkatkan ekonomi desa, menciptakan kemandirian, serta memperkuat sinergi antar desa melalui pengelolaan usaha bersama, penyediaan layanan, atau investasi. Didukung oleh Peraturan Pemerintah dan dana desa sebagai modal penyertaan, BUMDESMA merupakan evolusi dari Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dengan skala lebih besar, sering kali bertransformasi dari Unit Pengelola Keuangan (UPK) PNPM.Acara MAD ini diharapkan menjadi momentum evaluasi dan perencanaan strategis BUMDESMA menjelang 2026.

