Lampung

Dendi Menyatakan Dengan Jelas Tak Akan Mencalonkan Diri Menjadi Ketua Partai Demokrat Prov Lampung

37

TintaInformasi.com,Lampung–Santer terdengar dalam pemberitaan terkait nama Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona yang dikaitkan dalam lingkaran pemilihan Ketua DPD Demokrat Lampung.

Atas hal tersebut Dendi mengatakan bahwa sejak awal dirinya tidak mencalonkan diri sebagai Ketua DPD Demokrat Lampung.

Ia menegaskan, jika dirinya berminat menjadi ketua, pasti sedari awal ia mengikuti proses pemilihan ketua dalam Musyawarah Daerah (Musda).

Dendi pun menyakini, DPP PD akan mengikuti aturan mekanisme partai secara utuh.

“Sekarang ini, DPD PD Lampung hanya menunggu titah Ketum AHY, antara Mas Ridho atau Pak Edi yang jadi Ketua DPD PD-nya,” ujarnya kepada Bongkar Post, Senin (27/12/2021).

Sebelumnya, Sekretaris DPD Demorkat Lampung Demisioner Julian Manaf juga membantah adanya isu tersebut. Menurutnya DPP tidak mungkin mengangkangi Peraturan Organisasi (PO) yang ada di tubuh Demokrat.

“Nggak benarlah itu, pemilihan ketua sudah ada aturannya. Saya pastikan hoax itu,” tegasnya. (RED)

Exit mobile version