TintaInformasi.com, Mesuji–Bagian Kesejahteraan Masyarakat Kabupaten Mesuji segera salurkan bantuan dana hibah kepada beberapa Masjid, Mushola, Gereja, Pere, Vihara, TPA serta Pondok Pesantren yang ada di Kabupaten Mesuji guna meningkatkan sarana dan prasarana di tempat rumah ibadah tersebut.
Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah, Andri Jasman, S.T.P, menggatakan, ini adalah salah satu bentuk perhatian Pemerintah Kabupaten Mesuji, terhadap rumah-rumah ibadah untuk peningkatan sarana dan prasarana tempat ibadah Tahun Anggaran 2022.
“Pada tahun ini kita bisa menyerahkan bantuan kepada 98 penerima yang terdiri dari 36 untuk Masjid, Musholla 36 , Pondok 3 TPA 8, Pure 10, Gereja 5 Dan 1 Vihara dengan total bantuan sebesar Rp 1 Miliar,” Jelas Andri Jasman, S.T.P, saat di ruang kerjanya.
“Bantuan ini nantinya akan diserahkan akhir bulan ini, secara bertahap dengan jumlah penerimaan yang bervariasi sesuai dengan acuan pengajuan dan kondisi dari tempat ibadah tersebut,” katanya lagi.
Dia berharap kiranya bantuan ini dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya dalam upaya meningkatkan kualitas sarana dan prasarana tempat ibadah bagi Masyarakat, seperti Masjid, Mushalla, Ponpes juga yg lainnya.
Sehingga dengan bantuan yang diserahkan dapat memberikan kenyamanan dan semangat beribadah bagi para jemaah di Kabupaten yang akrab di sapa Bumi Ragab Begawe Caram dari tahun ke tahun dan semakin meningkat pastinya.
Kedepan Pemerintah akan terus berupaya menaikkan jumlah anggaran untuk bantuan dana hibah ini.”Tentunya kita sesuaikan juga dengan bantuan kemampuan keuangan yang ada di Daerah,” tutupnya.(Panca)