Polda LampungPolres TanggamusPOLRI

Serap Aspirasi, Polres Tanggamus Gelar Jumat Curhat di Pekon Kusa Kota Agung

22
×

Serap Aspirasi, Polres Tanggamus Gelar Jumat Curhat di Pekon Kusa Kota Agung

Sebarkan artikel ini

TINTAINFORMASI.COM, TANGGAMUS – Kembali Serap aspirasi masyarakat melalui Jumat Curhat, Polres Tanggamus menggelar ramah tamah dan diskusi di Balai Pekon Kusa Kecamatan Kota Agung Kabupaten Tanggamus, Jumat 24 Maret 2023.

Kasi Humas Polres Tanggamus, Iptu M. Yusuf, S.H mengatakan, dalam program Jumat Curhat kali ini dipimpin Kapolsek Kota Agung AKP I Made Sudastra, S.H bersama Kanit Binmas Aipda Putra Alam dan sejumlah jajarannya Bhabinkamtibmas.

“Untuk hari ini kegiatan Prioritas Kapolri yang dikemas melalui Jum’at Curhat kami gelar di Pekon Kusa, Kota Agung” kata Iptu M. Yusuf mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Siswara Hadi Chandra, S.I.K.

Sambungnya, tujuan kegiatan Jum’at Curhat diharapkan dapat menampung aspirasi masyaraka agar lebih terbuka lagi untuk menyampaikan segala macam informasi terkait gangguan kamtibmas kepada pihak Kepolisian.

“Hal itu juga guna bersama-sama dicarikan solusi, jalan keluar permasalahan ataupun kendala yang dialami oleh masyarakat pada umumnya sehingga dapat terciptanya situasi yang aman dan kondusif,” ujarnya.

Kasi Humas menjelaskan, perwakilan tokoh masyarakat menyampaikan apresiasi kepada Polres Tanggamus dan Polsek Kota Agung yang telah menggalakan ronda malam sehingga tercipta situasi yang kondusif.

Kemudian, menjawab pertanyaan masyarakat juga disampaikan baik terkait orgen tunggal, Curanmor maupun peraturan lalu lintas. Kesempatan itu juga disampaikan agar masyarakat dalam berkendara untuk menghindari pelanggaran lalu lintas, dengan memakai helm, membawa stnk, memakai spion dan melengkapi surat surat kendaraan bermotor.

“Kami juga mengucapkan terima kasih atas dukungan masyarakat terhadap Polres Tanggamus khususnya dalam hal pemeliharaan Kamtibmas,” jelasnya.

Dalam rangkaian kegiatan tersebut dihadiri Sekretaris Pekon, Nindi, Ketua BHP, Suman bersama aparatur pekon, Linmas dan masyarakat Pekon Kusa.

Ditambahkannya, selain tim Polres Tanggamus, Polsek jajaran juga melaksanakan kegiatan serupa yang dipimpin oleh Kapolsek masing-masing ataupun para Bhabinkamtibmas untuk lingkup kecil.

“Hingga berakhirnya kegiatan, berlangsung lancar dan kondusif,” tandasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *