LampungLampung Selatan

Kades Suhaimi Abubakar Paksakan Pemilihan Kepala Dusun 6, Camat Natar Juga Dituding Lakukan Keberpihakan

37
×

Kades Suhaimi Abubakar Paksakan Pemilihan Kepala Dusun 6, Camat Natar Juga Dituding Lakukan Keberpihakan

Sebarkan artikel ini

TINTAINFORMASI.COM, LAMPUNG SELATAN — Masih lekat dalam ingatan kita bahwa dugaan kasus pemecatan secara sepihak dilakukan oleh Kepala Desa Haji Mena Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan terhadap Kepala Dusun 6 Anisah, belum lagi ada ketuntasan karena menurut berbagai pihak, termasuk Inspektorat Kabupaten menyatakan bahwa tindakan tersebut melanggar berbagai aturan.

Informasi terbaru yang disampaikan oleh masyarakat sebagai warga Dusun 6 adalah Kepala Desa Suhaimi Abubakar seolah mengambil langkah yang tergesa-gesa dengan menggelar pemilihan kepala dusun 6 untuk menggantikan Anisah. Dalam gelar pemilihan Kepala Dusun ini muncullah 3 nama calon diantaranya Rahmat, Arya dan Aqwan.

Scroll Untuk Baca Artikel
ADVERTISEMENT

Ironisnya, pada pelaksanaan pemilihan Kepala Dusun 6 ini ternyata hanya dihadiri 16 (enam belas) orang warga yang akan menyalurkan hak pilihnya, sementara warga lainnya tidak ada yang mau menghadiri acara pemilihan tersebut, walaupun demikian akan tetapi pelaksanaan pemilihan tetap dilaksanakan (benar-benar dipaksakan).

Berdasarkan kejadian diatas, kira-kira apakah hasil keputusan pemilihan Kepala Dusun ini dapat dinyatakan legal atau sah menurut aturan yang berlaku ataukah tidak.

Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Gepak dan Pematank juga menuding bahwa Camat Kecamatan Natar juga diduga melakukan keberpihakan dalam permasalahan pemecatan Kepala Dusun 6 ini, karena selama ini dinilai terjadi pembiaran dan tidak ada upaya mediasi yang dilakukan guna mengurai silang sengkarut persoalan ini.

“Kami sudah menyampaikan laporan persoalan ini kepada Inspektorat Kabupaten dan kepada Bupati Lampung Selatan, kita harapkan ada tindak lanjut dari Pemerintah kabupaten,” pungkas Ketua LSM Gepak dan LSM Pematank.(***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content protected !!