TINTAINFORMASI.COM, LAMPUNG TENGAH – Tanggal 10 Juli 2023 bertepat di Jakarta telah disahkan oleh MenKumHam RI tentang berdirinya Perkumpulan Lembaga Bantuan Hukum atau LBH BLEDEK Purworejo Jawa Tengah.
LBH BLEDEK Purworejo Jawa Tengah di prakarsai oleh Advokat/Pengacara 2 orang Pengacara Muda yaitu Edi Dwi Nugroho,SH sebagai Ketua dan Endi Tri Wibowo,SH sebagai sekretaris.
Saat di konfirmasi melalui Selular, Ketua LBH BLEDEK Edi Dwi Nugroho, SH menyampaikan rasa Syukur yang mendalam kepada Allah SWT, Tuhan YME atas di sahkanya LBH ini oleh MenKumHAM yang diajukannya pada bulan Juni 2023 Kemaren, karena LBH BLEDEK ini sudah digagas oleh kami sejak 3 tahun lalu dan tahun ini bisa terwujud karena kesibukan.
Dan Perlu di Pahami nama BLEDEK sendiri sebenarnya berartikan Bantuan Lembaga Demokrasi dan walaupun baru berdiri sudah ada yang mendaftarkan sebagai calon Anggota yang berasal dari beberapa daerah di wilayah Republik Indonesia.
Seperti Kabupaten Wonosari, Klaten, Cilacap, Purwokerto, Lampung Tengah, Lampung Timur dan Pesawaran. Selain itu juga hadirnya LBH BLEDEK diharapkan dapat memberikan Bantuan Hukum Kepada Masyarakat Indonesia baik secara Litigasi ataupun Non Litigasi Tegas Ketua LBH BLEDEK yang juga Merupakan Alumny Universitas Cokroaminoto Yogyakarta Lulusan 2005.
Ditambahkan apabila ada yang berniat dan Peduli serta keinginan Membantu Masyarakat dalam bidang hukum ,kami terbuka selebar lebarnya kepada semua pihak.”Tutup Edi.
(Trimo Riadi)