TINTAINFORMASI.COM, LAMPUNG SELATAN -Dalam Rangka Semarak Hari Ulang Tahun kemerdekaan Republik indonesia Ke-78, dan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades ) Damai di 6 desa yang ada di Kecamatan Ketapang, Pemerintahan Kecamatan Ketapang menggelar Pengajian Akbar .
Turut hadir dalam kegiatan. H. Firmansyah S. Pdi, M.Pd selaku penceramah . Para KUPT, kepala sekolah ,kepala desa ,tokoh masyarakat ,tokoh agama, ibu ibu PKK serta majelis taklim Se kecamatan Ketapang.
Kegiatan berlangsung dihalaman kantor kecamatan Ketapang Lampung selatan. Rabu pagi ( 19/8/2023 )
Adapun Camat Ketapang Rendy Eko Supriyanto mengatakan Pengajian ini kita gelar sehari sebelum detik detik proklamasi kemerdekaan Republik indonesia mengingat tujuannya yang pertama adalah sebagai bentuk rasa syukur kita melalui HUT RI ke -78, sambil berdoa tahun ini sesuai temanya ‘Menuju Indonesia Yang Maju’.
kedua, di bulan Agustus ini kita akan menyelenggarakan pesta rakyat Pemilihan Kepala Desa serentak dan damai ,nah ini juga di tujukan untuk keteduhan di Kecamatan Ketapang .
“Lanjut nya ada 6 Desa yang akan melaksanakan Pilkades serentak maka dari itu harapan saya seluruh masyarakat kecamatan Ketapang berdoa dan bersyukur apa yang akan kita laksanakan ke depan nanti dapat terwujud aman dan damai.”ungkapnya.
”Jadi semua unsur, baik yang ada di Pemerintahan Kecamatan, KUPT, Desa, Pendidikan, perwakilan Majelis ta’lim yang ada di Kecamatan Ketapang, tokoh masyarakat , tokoh agama kami ajak pengajian untuk berdoa bersama sebagai rasa sukur teduhnya, damainya Pilkades yang insya allah akan di laksanakan 31 Agustus ini, selain sebagai siar Islam karna masih dalam bulan Muharram ”. Pungkas Camat Ketapang.
selain pengajian juga dilaksanakan santunan kepada anak yatim sebanyak 10 orang anak yatim dan memberikan bantuan ke pembangunan masjid Safinatul Huda di Desa Bangunrejo hasil dari mengumpulkan infaq dari para jamaah majelis taklim ( RS )