TINTAINFORMASI.COM, LAMPUNG SELATAN – Camat Bakauheni Furqonuddin,SE,MM. mengukuhkan pengurus Komunitas UMKM Kecamatan Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan,Rabu ( 18/10/2023 )
Kegiatan yang mengusung tema “ Keadilan Dan Kesejahteraan Takkan Pernah Tercapai Tanpa Persatuan, Kebersamaan Dan Gotong-Royong ” Acara dipusatkan di lapangan Perumahan Bakauheni Residen Komplek Perumahan Lancar Jaya Mandiri Abadi, yang terketak di Dusun Umbul Jering, Desa Bakauheni, Kecamatan Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan.
“Hadir dalam acara itu, Anggota DPRD dari Dapil III Lampung Selatan, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lampung Selatan, Sekretaris Daerah beserta para pejabat utama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan, Camat se- Kabupaten Lampung Selatan, beserta Forkopicam Bakauheni, dan para Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, para pelaku UMKM, serta para Kepala Desa se-Kecamatan Bakauheni.
“Sebelum Bakauheni Fair di buka oleh Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto, Camat Bakauheni Furqonudin,SE,MM. mengukuhkan Pengurus Komunitas UMKM Kecamatan Bakauheni,Kabupaten Lampung Selatan.
Sebelum memberi sambutan Camat Bakauheni , membacakan sumpah untuk pengurus Komunitas UMKM Kecamatan Bakauheni,dengan di ikuti peserta pengurus Komunitas UMKM dengan di saksikan Bendera Merah Putih lambang Negara Republik Indonesia yang kita cintai,
“Dilanjutkan,Dalam sambutan nya Camat Bakauheni Furqonuddin,SE,MM. Mengucapkan Terima kasih dan selamat datang Bupati Lampung Selatan H.Nanang Ermanto beserta rombongan di Bakauheni Fair tahun 2023,acara ini di selenggarakan dalam rangka meningkatkan UMKM yang ada di Kecamatan, yang mana di pandang perlu sesuai dengan surat keputusan sekertaris Daerah Kabupaten Lampung Selatan No 5 tahun 2007 Bakauheni Fair salah satu yang menyajikan kegiatan berbagi usaha mikro kecil menengah yang menampilkan karya dan seni yang ada di Kecamatan Bakauheni, “ucap Furqonuddin,
“maksud dan tujuan adanya Bakauheni Fair ini untuk menumbuh kembangkan ekonomi masyarakat melalui usaha mikro kecil dan menengah, industri kecil dan menengah, juga mempromosikan kuliner tradisional dan seni budaya has masing – masing Desa yang ada di Kecamatan Bakauheni ini, yang mana kegiatan ini penuh semangat dan gotong royong menggali potensi menjaga tradisi demi majunya UMKM berjaya menuju Lampung Selatan, maju dan sejahtra, Untuk kegiatan Bakauheni Fair 2023 ini di ikuti lima Desa dan Dusun yang ada di Kecamatan Bakauheni,” tutupnya ( RS )