Tintainformasi.com, Lampung Selatan – Pembangunan jalan desa menjadi fokus utama pemerintah Desa Serdang Kecamatan Tanjung Bintang, tujuannya untuk meningkatkan infrastruktur pedesaan dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
“Pembangunan jalan desa bertujuan untuk meningkatkan aksesibilitas, konektivitas, dan mobilitas masyarakat, serta mendorong pertumbuhan ekonomi lokal,” terang Supriyono kepala Desa Serdang kepada media ini, Kamis (24/4/25).
Pembangunan yang dilaksanakan pendes Serdang kali ini yaitu pengerasan jalan (Underlah) di wilayah dusun 1A sepanjang kurang lebih 1 km.
Perhatian yang luar biasa dari Kepala Desa Serdang Supriyono Jalan yang sebelumnya kondisinya rusak parah, kini dibangun dengan memanfaatkan dana desa (DD) tahun anggaran 2025.
“Pembangunan jalan tersebut terang saja disambut gembira warga. Selama ini warga harus menempuh jalan yang cukup becek dan memutar untuk menuju tempat Ibadah dan mengaji jika dilalui anak anak dengan berjalan kaki.
Dengan adanya pembangunan jalan ini, warga dan anak-anak tak perlu memutar sehingga jarak tempuh semakin dekat dan tidak butuh waktu lama untuk keluar masuk wilayah di dusun 1A ini.
Alhamdulillah, Babinsa Desa Serdang Sersan Kepala Mahyudi,Ketua BPD desa Serdang Darisman S.Pd, Pendamping Desa Agung Prasetyo, PD/Korcam TPP Bapak A. Tirmizi selalu mengawal dan melakukan pendampingan kegiatan pembangunan desa,” jelas Supriyono. (TIM)