LampungPesawaran

Tinjau Banjir di Way Khilau, Bupati Pesawaran Fokuskan Penanganan Pasca Banjir dan Normalisasi Sungai

55
×

Tinjau Banjir di Way Khilau, Bupati Pesawaran Fokuskan Penanganan Pasca Banjir dan Normalisasi Sungai

Sebarkan artikel ini
[SPACE IKLAN]

Pesawaran, 21 April 2025
TintaInformasi.Com —

“Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona meninjau langsung lokasi terdampak banjir di Desa Penengahan, Kecamatan Way Khilau, pada Senin (21/4/2025). Peninjauan itu dilakukan pasca bencana banjir yang terjadi akibat hujan dengan intensitas tinggi dan berlangsung lama.

Turut hadir mendampingi Bupati, Asisten Ekobang Marzuki, ⁠Kepala BPBD Sopyan Agani, Kadis Perhubungan Ahmad Syafei, ⁠Kadis Sosial M. Zuriadi, ⁠Kadis Kesehatan Media Apriliana, Kadis PUPR Zainal Fikri, ⁠Perwakilan Dinas Pertanahan & LH, ⁠Kadis Kominfotiksan yang diwakili Sekretaris Dinas Apriya, ⁠Plt. Kadis PRKP Evans Saggita, dan Camat Way Khilau Muhammad Nazamroni.

Scroll Untuk Baca Artikel
[SPACE IKLAN]
ADVERTISEMENT

Banjir yang terjadi sekitar pukul 01.30 WIB pada Senin dini hari tersebut disebabkan oleh meluapnya aliran Sungai Wai Punduh. Bencana ini berdampak pada tiga kecamatan di Kabupaten Pesawaran, yakni Padang Cermin (5 Desa terdampak), Marga Punduh (3 Desa terdampak), dan Way Khilau (4 Desa terdampak).

Meski tidak menimbulkan korban jiwa, sejumlah desa mengalami genangan dan kerusakan akibat banjir, termasuk jebolnya tanggul dan terendamnya permukiman warga.

“Curah hujan yang tinggi menjadi pemicu utama banjir, namun kita juga tidak bisa menutup mata bahwa kondisi lingkungan turut berkontribusi. Banyak saluran air di sekitar rumah warga yang tertutup sedimen, termasuk sampah organik seperti ranting dan pohon tumbang yang menyumbat aliran sungai,” ujar Bupati Dendi.

Berdasarkan hasil peninjauan yang telah dilakukan, beberapa langkah konkret yang akan difokuskan Bupati yakni, memastikan keselamatan dan kesehatan seluruh warga terdampak serta menormalkan kembali lingkungan permukiman. Selanjutnya, melakukan mitigasi terhadap penyebab banjir, terutama normalisasi sungai yang mengalami pendangkalan dan penyumbatan aliran air.

“Kita akan segera bergerak melakukan normalisasi aliran sungai di titik-titik terdampak. Bila ditemukan tanggul yang jebol, akan dilakukan penanganan darurat menggunakan geobag atau bronjong agar air tidak kembali meluap,” jelasnya.

Dalam kunjungan tersebut, Pemerintah Kabupaten Pesawaran melalui BPBD dan Dinas Sosial juga menyerahkan bantuan berupa makanan siap saji, air mineral, masker, hand sanitizer, paket sembako, kasur, terpal, selimut, serta perlengkapan bayi untuk membantu meringankan beban warga yang terdampak.(Red An)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

[SPACE IKLAN]
error: Content protected !!