TINTAINFORMASI.COM, LAMPUNG TIMUR – Pemerintah melaunching program Warung Sehat Berjaya, di Desa Raman Endra, Kecamatan Raman Utara, Kabupaten Lampung Timur, pada Kamis (12/10).
Keberadaan Warung Sehat Berjaya, yang bekerjasama dengan BUMDES Endra Mulya ini, diresmikan secara langsung oleh Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, bersama Bupati Lampung Timur Hi M Dawam Rahardjo.
Arinal berharap keberadaan Warung Sehat tersebut, bukan hanya merupakan lembaga usaha yang dikelola oleh badan usaha milik desa, tetapi juga wajib berfungsi sebagai percepatan peningkatan pelayanan kesehatan kepada warga masyarakat.
Warung Sehat terintegerasi dengan link program sehat berjaya, melalui akun Lampung sehat, yang menyediakan berbagai produk kesehatan, seperti obat-obatan, vitamin, perlengkapan bayi, dengan harga murah bagi masyarakat.
Pemerintah terus berupaya menjalin kemitraan dengan Bumdes didesa-desa, agar dapat ikut serta memanfaatkan program warung sehat berjaya, demi peningkatan roda perekonomian, serta percepatan akses produk kesehatan, ditengah-tengah masyarakat.
“Bumdes yang ingin menjalankan program warung sehat berjaya ini, silahkan berkordinasi dengan Dinas PMDT Provinsi Lampung, dan nanti akan dilakukan proses verifikasi oleh tim terkait yang juga melibatkan pihak PT Kimia Farma Apotek,” terang Arinal Djunaidi.
Bupati Hi M Dawam Rahardjo, mengapresiasi keberadaan Warung Sehat Berjaya tersebut, dan berharap program ini, bisa diikuti oleh Bumdes di desa-desa lainnya diwilayah Kabupaten Lampung Timur.
Menurutnya Program Warung Sehat Berjaya tersebut, memiliki dampak yang sangat positif, karena mampu mendukung program pemerintah, khususnya dalam rangka penurunan angka stunting, yang saat ini tengah diperjuangkan oleh pemerintah daerah.
“Ini program dan terobosan yang luar biasa, dan perlu dicontoh oleh Bumdes lain di Kabupaten Lampung Timur, karna selain mendukung percepatan kesehatan, juga berdampak pada pemberdayaan perekonomian masyarakat,” ujar Dawam.