Lampung Selatan

Nanang Ermanto Cakada Lamsel No Urut 1 Ziarah Ke Makam Radin Intan II

284
×

Nanang Ermanto Cakada Lamsel No Urut 1 Ziarah Ke Makam Radin Intan II

Sebarkan artikel ini

Tintainformasi.com, Lampung Selatan — Calon Bupati Lampung Selatan Nomor 1 Nanang Ermanto ziarah ke makam pahlawan Radin Inten II di Desa Gedungharta dan makam keramat Ratu Menangsi di Desa Padan Kecamatan Penengahan, Jumat (18/10/24).

Nanang Ermanto didampingi sekertaris DPC PDIP Lampung Selatan Syhairul Halim SH. MH dan sejumlah simpatisan maupun pendukung.

“Hari ini menyempatkan untuk ziarah makam salah satu pahlawan sekaligus pendiri-pendiri Negara Indonesia khususnya daerah Lampung, Lampung Selatan. Selain silaturahmi, kita juga mohon izin dan do’a mengenai memimpin Lampung Selatan, kedepan melanjutkan melaksanakan amanah,” ungkap calon petahana nomor 1 yang diusung PDIP dan PKS.

Ditempat yang sama, salah satu tokoh masyarakat setempat Pangeran Cahya Marga Khatu Menangsih mengatakan, dengan kunjungan para calon bupati dan wakil bupati pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024. Kedepannya, (calon terpilih) dapat lebih memperhatikan situs-situs bersejarah dengan mengedepankan kearifan lokal.

“Harapan kita (kunjungan, red). Untuk makam-makam bersejarah seperti ini, dapat lebih diperhatikan. Dengan harapan mendongkrak pariwisata maupun budaya Lampung Selatan lebih dikenal,” beber Pangeran Cahya Marga kepada wartawan saat ditanya harapannya pasca didatangi Paslon Nomor 1 Nanang Ermanto – Antoni Imam.

Melanjutkan wawancara, ditanya jika Paslon nomor 1 Nanang Ermanto – Antoni Imam duduk kembali melanjutkan kepemimpinan sebagai bupati dan wakil bupati terpilih periode 2024 – 2029. Dengan singkat, Pangeran Cahya Marga menjawab semoga Paslon no 1 Nanang – Antoni dipercaya kembali mengemban amanah bupati Lampung Selatan.

“Semoga melanjutkan kembali ke pemerintahan (bupati dan wakil bupati, red). Lebih baik lagi, lebih memperhatikan lagi masyarakat menengah kebawah. Terlebih utama, memperhatikan pariwisata dan dna budaya, karena itu dapat membantu segi perekonomian warga,” pungkasnya.(Ronald)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *